Kualitas pilihan dan intuisi sukses seseorang ternyata bisa diasah jika dia bisa menemukan lingkungan yang tepat dan mendukung dia untuk mencapai sukses.
Tidak dapat dipungkiri bahwa salah satu faktor yang membuat perusahaan memilih seorang kandidat untuk diterima atau tidak dalam proses rekruitmen adalah dua faktor ini, kualitas pilihan dan intuisi sukses yang dia miliki.
Seseorang yang kompeten bisa secara mandiri mengambil keputusan yang berkualitas dan membawa dia mencapai kesuksesan, bahkan jika saat ini dia belum memiliki faktor-faktor untuk sukses, dia dan intuisinya akan membuat dia mencapai sukses seiring berjalannya waktu. Hal ini jugalah yang membuat perusahaan memberikan kepercayaan untuk menentukan keputusan-keputusan penting yang akan menentukan kesuksesan perusahaan di tangan mereka. Pihak perusahaan juga menyediakan lingkungan terbaik untuk talenta seperti ini supaya mereka bisa betah bekerja bersama mereka dan tetap memberikan kontribusi maksimal. Dan tentunya untuk memberikan atmosfer kerja yang baik, perusahaan akan selalu berusaha untuk hanya merekrut pribadi yang kompeten.
Salah satu faktor yang membuat pihak perusahaan juga lebih banyak merekrut kandidat dari perguruan tinggi berkualitas adalah karena mereka ingin mendapatkan talenta yang mampu bekerja mandiri, penuh inisiatif, dan semua kemampuan dan karakter sukses yang telah dibangun di bangku perkuliahan.
Jika ingin menjadi mahasiswa yang sukses belajarlah dari orang yang sudah sukses. Pastinya perguruan tinggi berkualitas dipenuhi oleh orang-orang yang memiliki intuisi sukses sehingga mereka bisa memiliki pemikiran untuk memilih suatu perguruan tinggi terbaik sebagai lingkungan pembelajaran mereka.
Intuisi sukses ini juga semakin terasah dengan tersedianya dosen-dosen berkualitas dan berkarakter baik yang siap membuat mereka meraih impian ketika menekuni bidang perkuliahan yang mereka pilih di perguruan tinggi yang berkualitas. Mahasiswa juga secara tidak langsung bisa belajar cara bicara, kebiasaan, pola pikir, dan seluk beluk pengalaman orang sukses dari dosen-dosen mereka.
Keuntungan lebih yang ditawarkan perguruan tinggi yang berkualitas adalah kepercayaan pihak perusahaan terhadap kualitas lulusan sehingga perusahaan tidak segan-segan mengadakan proses rekruitmen langsung ke kampus.