Program Studi Manajemen Pemasaran yang merupakan salah satu program studi di Politeknik UBAYA terus menghasilkan lulusan yang berkompetensi. Hal tersebut tidak lepas dari berbagai usaha yang dilakukan oleh  program studi tersebut untuk terus meningkatkan kualitas lulusannya, termasuk menjalin kerjasama dengan berbagai perusahaan.

Pada hari Jumat, 29 Juli 2011 Program Studi Manajemen Pemasaran kembali memperluas jaringan kerjasamanya. Hal ini tercermin dari adanya penandatanganan MOU antara Prodi Manajemen Pemasaran Politeknik UBAYA dengan delapan perusahaan dalam gathering yang bertempat di Hotel Santika Jemur Sari. Kedelapan Perusahaan tersebut adalah:

–         PT. Anugrah Karya Aditama Sentoso,

–         Simpati Advertising,

–         PT. Astra International Tbk (Auto 2000),

–         PT. Sanindo Perkasa Abadi,

–         PT. Gelora Djaja,

–         PT. Surabaya Televisi Indonesia,

–         PT. Lima Benua Koneksindo dan

–         PT. Rembaka.

Kerjasama yang terjalin antara Prodi Manajemen Pemasaran Politeknik UBAYA dengan Perusahaan di atas berupa kerjasama dalam penyelenggaraan praktik kerja di perusahaan, kuliah tamu, penelitian dan pelatihan. Melalui penandatangan kerajasma ini, Prodi Manajemen Pemasaran Politeknik UBAYA kembali menambahkan pilihan perusahaan bagi mahasiswa semester 5 yang akan memilih tempat magang sebagai syarat dari penyusunan tugas akhir.

Penandatangan kerjasama tersebut juga merupakan salah satu bukti keseriusan Program Studi Manajemen Pemasaran Politeknik UBAYA untuk terus meningkatkan mutu dan kualitas dari mahasiswanya guna menghasilkan lulusan yang berkompetensi dan memiliki keunggulan yang dibutuhkan oleh dunia kerja sehingga dapat terserap langsung di bursa kerja.

Tentunya, langkah dari Program Studi Manajemen Pemasaran Politeknik UBAYA untuk meningkatkan kualitas mahasiswanya tidak akan terhenti pada titik ini. Masih banyak program yang direncanakan oleh program studi untuk semakin membuktikan bahwa lulusan Program Studi Manajemen Pemasaran Politeknik UBAYA memiliki keunggulan yang belum tentu dimiliki oleh lulusan dari Politeknik atau Universitas lain. Dari hal ini dapat disimpulkan bahwa Program Studi Manajemen Pemasaran Politeknik UBAYA memberikan bukti, bukan hanya sekedar janji.