Program Studi Akuntansi Politeknik UBAYA telah resmi ditetapkan sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK) untuk pengujian sertifikasi Teknisi Akuntansi di Jawa Timur oleh Lembaga Sertifikasi Profesi Teknisi Akuntansi (LSP TA) yang resmi terdaftar dalam Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).

Penetapan tersebut setelah Prodi Akuntansi melalui berbagai proses seleksi dan penilaian kelayakan untuk ditetapkan sebagai TUK Teknisi Akuntansi dan berhasil meraih nilai A.

Sertifikasi teknisi akuntansi adalah sertifikasi yang diakui resmi oleh pemerintah dan berada di bawah koordinasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).  Sertifikat yang akan diberikan dikeluarkan dan diregistrasi oleh negara dan diakui oleh dunia industri serta Ikatan Akuntan Indonesia.

 Alasan mengapa harus memiliki Sertifikasi Teknisi Akuntansi:

  1. Meyakinkan Industri/Klien bahwa “Saya kompeten” di bidang akuntansi
  2. Membangun “Carier Path”
  3. Nilai tambah bagi calon tenaga kerja dalam proses rekruitmen
  4. Memenuhi tuntutan sistem industri (ISO, SNI) yang mengharuskan penggunaan personil kompeten yaitu personil yang memiliki sertifikasi resmi

Pengujian ada 3 tahap:

  1. Pengujian tertulis
  2. Pengujian wawancara
  3. Pengujian praktik

Jangka waktu penunjukan Politeknik UBAYA sebagai TUK Teknisi Akuntansi adalah selama 5 tahun dan akan diperbaharui kembali sehingga masyarakat Jawa Timur yang ingin mengikuti sertifikasi Teknisi Akuntansi tidak perlu melakukan pengujian di Jakarta, tetapi cukup mendaftar dan melaksanakan ujian di Politeknik UBAYA dan dapat menghemat biaya akomodasi calon peserta.

Sertifikat kompetensi bidang Teknisi Akuntansi Pelaksana adalah suatu tanda penghargaan atas kompetensi seseorang di bidang teknisi akuntansi pelaksana yang diperoleh melalui uji kompetensi di Lembaga Sertifikasi Profesi Teknisi Akuntani (LSP-TA). Sertifikat diberikan kepada peserta uji kompetensi teknisi akuntansi pelaksana yang kompeten sesuai ketentuan yang diatur dalam keputusan sertifikasi di atas. Sertifikat ditandatangani oleh Direktur LSP TA, Ketua Organisasi Profesi (IAI KAPd) dan Manajer Sertifikasi dan masa berlaku sertifikat adalah 5 tahun.

Persyaratan peserta:

Mahasiswa akuntansi, siswa SMA/SMK, guru akuntansi, staff akuntansi dan masyarakat umum yang mempunyai pemahaman akuntansi

Sertifikasi Teknisi Akuntansi Pelaksana ini didukung oleh:

  • Lembaga Sertifikasi profesi Teknisi Akuntani (LSP-TA)
  • Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP)
  • Ikatan Akuntan Indonesia Kompartemen Akuntan Pendidik (IAI KAPd)
  • Politeknik UBAYA

 Jadwal Ujian Teknisi Akuntansi Pelaksana dilaksanakan setahun 4 kali pada bulan November, Februari, Mei, Juli. Ujian sertifikasi akan diadakan dengan jumlah peserta minimum 40 orang per gelombang.

Jadwal pendaftaran, pembekalan, dan ujian sertifikasi:

Gelombang I

  • Pendaftaran         : 1 November 2011 – 30 Desember 2011
  • Pembekalan         : Januari 2012
  • Ujian sertifikasi : Februari 2012

Gelombang II

  • Pendaftaran        : 1 Februari 2012 -30 Maret 2012
  • Pembekalan        : April 2012
  • Ujian sertifikasi : Mei 2012

Gelombang III

  • Pendaftaran        : 1 April 2012 – 30 Mei 2012
  • Pembekalan        : Juni 2012
  • Ujian sertifikasi : Juli 2012

Gelombang IV

  • Pendaftaran        : 1 Agustus 2012 – 30 September 2012
  • Pembekalan        : Oktober 2012
  • Ujian sertifikasi : November 2012

 

Sertifikasi yang disediakan:

  • SIKLUS AKUNTANSI WAJIB TEMPUH (prinsip-prinsip praktik profesional dalam bekerja, prinsip K3 untuk kesehatan dan keselamatan kerja, menyusun laporan keuangan, entry jurnal, memproses buku besar)
  • PENGELOLA KARTU (kartu piutang, utang, persediaan, dan aktiva tetap)
  • PENGELOLA DOKUMEN DANA KAS (dana kas kecil dan bank)
  • PROGRAM KOMPUTER AKUNTANSI

Biaya ujian dan pembekalan kompetensi (Umum):

  • SIKLUS AKUNTANSI WAJIB TEMPUH (*Rp. 500.000,-)
  • PENGELOLA KARTU (*Rp.250.000,-)
  • PENGELOLA DOKUMEN DANA KAS (*Rp.200.000,-)
  • PROGRAM KOMPUTER AKUNTANSI (*Rp.250.000,-)

*Potongan 50% biaya ujian dan bebas biaya pembekalan bagi mahasiswa Politeknik UBAYA yang masih aktif berkuliah.

Informasi pendaftaran:

Politeknik UBAYA

Jl. Ngagel Jaya Selatan 169 Surabaya

Telp: 031-298 1183/1180

Cp\P: Diah & Galuh (0811 362 6330/ 081 803 893095)