
Sebenarnya saya berencana untuk masuk S1 dikarenakan lapangan pekerjaan yang lebih luas. Namun kata orang tua saya, jurusan pajak itu sering dicari orang, maka karena tidak ada S1 yang benar-benar khusus di bidang pajak, maka saya pun mencoba untuk masuk D3 Perpajakan.
Why must D3?? Karena menurut saya D3 adalah perkuliahan yang benar-benar dipersiapkan untuk dunia kerja langsung, tidak melulu teori saja. Dan juga waktu kuliah hanya 3 tahun saja. Saya memilih Perpajakan karena saya melihat banyak perusahaan yang sangat membutuhkan jasa di bidang perpajakan, terutama untuk bagian Tax Planning agar pajak yang dibayar tidak terlalu memberatkan perusahaan.
Saya memilih Politeknik UBAYA, karena pertama, saya sudah mendengar reputasi yang bagus tentang Politeknik UBAYA terutama untuk jurusan Perpajakan, yang sering menang lomba. Kedua, letaknya yang cukup dekat dengan rumah dan ketiga, biaya kuliah yang menurut saya relatif terjangkau. Pokoknya gak nyesel deh masuk Politeknik UBAYA.