
Saya memilih pajak karena saya suka menghitung dan menurut saya sebuah tantangan tersendiri untuk mengambil jurusan perpajakan ini. Di masyarakat luas dan di Indonesia ini banyak sekali masalah-masalah pajak yang muncul dan simpang siur, disitulah ketertarikan saya untuk mengambil jurusan perpajakan di Politeknik UBAYA.
Saya memilih D3 karena di samping kita belajar kita juga melakukan praktek kerja jadi tidak hanya teori saja yang saya terima di sini. Dengan adanya praktek kerja saya jadi bisa tahu dunia kerja yang sebenarnya itu seperti apa dan itu juga pembelajaran agar siap menghadapi dunia kerja yang sesungguhnya.
Meskipun swasta, Politeknik UBAYA memiliki kualitas yang sangat baik dan mampu bersaing dengan universitas negeri, hal inilah yang membuat saya memilih Politeknik UBAYA.
Saat ini saya terdaftar sebagai mahasiswa semester 5 Politeknik UBAYA dan sedang menjalani proses magang di perusahaan. Proses magang ini sangat memberi manfaat karena di sana saya bisa mendapat pembelajaran yang belum pernah saya terima di perkuliahan. Di samping itu teori yang sudah kita dapat di perkuliahan bisa saya terapkan langsung saat bekerja.
Ilmu pajak yang paling saya sukai adalah Pajak Penghasilan khususnya PPh 21 karena menurut saya sebagian besar bahkan banyak orang yang selalu berurusan dengan PPh 21 dan banyak sekali kasus-kasus yang menarik.