Seperti pada umumnya lulusan SMA, saya berkeinginan melanjutkan ke jenjang S1, tetapi arena suatu “keadaan”, maka seseorang yang mau membiayai saya meminta saya untuk mengambil D3 saja sehingga saya bisa mempersingkat masa kuliah dan bisa segera bekerja setelah lulus.
Sesuatu yang awalnya berat bagi saya ternyata menjadi suatu pengalaman yang sangat luar biasa dan menjadi titik balik dalam kehidupan saya ketika saya menempuh pendidikan di Politeknik Ubaya.
Apalagi Politeknik UBAYA menawarkan beberapa keunggulan seperti:
- lingkungan pendidikan yang baik (ditandai hubungan antar personal antara mahasiswa, dosen dan semua stakeholder yang akrab),
- kurikulum pendidikan yang disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan (profesional),
- fasilitas pendidikan yang sangat memadai (ruang kelas, laboratorium yang cukup lengkap),
- kegiatan kemahasiswaan yang lengkap yang sangat menunjang untuk menjadi pribadi yang profesional,
- program beasiswa (banyak beasiswa dengan nominal yang lumayan..lho!!)
- dan kegiatan prodi manajemen pemasaran di luar kegiatan perkuliahan seperti: marketing club, program company visit, program magang kerja dan program-program lainnya yang siap mengantar anda ke dunia profesional.
Walaupun sudah lulus tahun sejak tahun 2005, pengalaman menempuh pendidikan di Politeknik Ubaya masih sangat berkesan. Saya merasa Politeknik UBAYA adalah “sesuatu” yang mengantar saya ke pintu gerbang karier profesional dan ketika saya saat ini belajar untuk menjadi seorang enterpreneur.